Hallo sahabatku, Wong Lendah v.02, Kita jumpa lagi Pada Artikel ini. Pada hari ini , saya telah siap membagikan artikel sederhana buat anda. Yang anda baca kali ini dengan judul Fitur dan Spesifikas Sepeda Motor Yamaha Lexi , Kami berharap isi postingan Artikel OTOMOTIF, ini bisa bermanfaat buat kita semua.
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing baru saja merilis dua skutik dengan gaya desain khas yang minimalis namun tetap berkarakter yakni Yamaha Lexi dan Yamaha Lexi S. Yamaha Lexi merupakan pengembangan konsep dari MAXI Yamaha. Motor yang mengusung slogan “Smart Is The New Sexy” ini memang menampilkan kesan seksi dari segi spesifikasi. Dilihat dari segi desain, motor ini membawa gaya Maxi Series namun memiliki beberapa perbedaan yang Luxury dan Elegan. Dimana, headlamp dibuat dengan ukuran yang lebih besar dan menyatu bersama kedua lampu sein. Lampu depannya pun menggunakan sistem pencahayaan LED sehingga lebih terang. Dilengkapi pula dengan Hazard Lamp untuk memberi tanda dalam situasi darurat seperti mesin mogok ataupun ban bocor.
Yamaha Lexi memiliki cover body yang mirip dengan Yamaha NMAX sehingga menambah kesan Maxi Skuter. Skutik besutan Yamaha ini mempunyai seat dengan ukuran lebih panjang untuk mendukung kenyamanan saat berkendara, baik individu maupun sharing. Ruang pijakan kakinya pun dibuat luas untuk dua posisi kaki saat berkendara, terdapat pula pijakan kaki untuk penumpang belakang. Sisi bagian belakang motor juga hadir lebih modern dengan stop lamp bergaya futuristik ala skutik masa kini.
Skutik Modern Dengan Full Digital Speedometer
Tak cukup sampai disitu, Yamaha juga mendesain motor Maxi miliknya dengan Full Digital Speedometer yang modern dan informatif bagi pengendara. Pada panel indikator Yamaha Lexi dan Yamaha Lexi S tersebut, akan ditampilkan beberapa informasi penting seperti kecepatan, rpm, jam digital, indikator bahan bakar, serta indikator VVA (Variable Valve Actuation). Yamaha pun merancang motor matic Lexi dengan Sub-Tank Suspension yang berguna mendukung performa saat berkendara, sehingga skutik Yamaha ini menjadi lebih nyaman diberbagai kondisi jalan. Bahkan pengendara juga dapat menikmati bagasi yang lebih luas dan lega untuk menampung barang bawaan yang lebih banyak.Mesin 125 cc Berteknologi VVA
Selain unggul dari segi desain, kedua motor dengan moge-look dari Yamaha juga dibekali dengan dapur pacu yang handal. Pasalnya, Yamaha Lexi Sepeda Motor dipersenjatai dengan mesin 125 cc dengan teknologi terbaru Blue Core, serta dilengkapi Liquid Cooled sehingga lebih efisien, bertenaga, dan handal. Diasil Cylinder yang dimilikinya berbahan aluminium silicon dan diproses dengan teknologi modern, sehingga cepat melepas panas. Piston-nya pun dibuat dengan proses tempa yang lebih padat dibandingkan piston cetak. Disamping itu, terdapat pula teknologi VVA yang disematkan untuk menjaga tenaga dan torsi maksimum di setiap putaran mesin. Hal ini menjadikan Yamaha Lexi 125 sanggup mencapai tenaga maksimal 8.75 kW / 8000 rpm dengan torsi maksimal 11.3 Nm / 7000 rpm. Dukungan lainnya didapat dari ukuran ban 90/90 – 14” yang siap memberikan pengalaman berkendara nyaman dan stabil saat bermanuver.Kelengkapan Fitur Menarik dan Fungsional
Sementara di sisi lain, Yamaha tak lupa menyematkan beberapa fitur menarik dan fungsional sebagai jaminan kenyamanan pengendara. Seperti fitur Electric Power Socket yang memungkinkan pengendara untuk mengisi daya gadget-nya. Adapula fitur Start & Stop System (SSS) yang berfungsi untuk mengurangi konsumsi bahan bakar yang tidak diperlukan pada saat motor sedang mati. Fitur Smart Motor Generator (SMG) di dalamnya pun bisa membuat suara motor lebih halus saat dinyalakan. Namun terdapat perbedaan antara Yamaha Lexi dan Lexi S, dimana Yamaha Lexi S Sepeda Motor mempunyai Keyless (Smart Key) yang memungkinkan pengendara mengunci tanpa anak kunci. Fitur ini pun membuat berkendara lebih praktis dan aman karena disematkan Immobilizer dan Answer Back System untuk memudahkan mencari posisi parkir motor.Spesifikasi Produk
|
Video Yamaha Lexi VVA SSS
Itulah tadi Sahabat Wong Lendah v.02,sedikit uraian tentang Fitur dan Spesifikas Sepeda Motor Yamaha Lexi .
Oh ya kawan, sebelum anda meninggalkan halaman ini mungkin beberapa artikel pada halaman di bawah ini juga sedang anda cari.
Terimakasih anda telah membaca artikel Fitur dan Spesifikas Sepeda Motor Yamaha Lexi dan bila artikel ini bermanfaat menurut anda tolong bagikan ke rekan sanak saudara anda agar mereka juga tahu tentang ha ini, bagikan artikel ini dengan alamat link https://wong-lendah-v2.blogspot.com/2018/11/sepeda-motor-yamaha-lexi.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar